Festival Lagu SAKSI 2018, Terus Berkarya Lawan Korupsi


JAKARTA,Rajawalipost.Com – Tahun ini Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK),kembali menggelar Festival Lagu Suara Antikorupsi (SAKSI). Festival Lagu SAKSI adalah bentuk kampanye antikorupsi dengan mengundang masyarakat membuat lagu. Lagu-lagu ini akan dipilih yang terbaik dan dibuatkan album. Tujuannya adalah melibatkan masyarakat umum dalam gerakan antikorupsi melalui karya musik.

“Masyarakat bisa meneriakan kemarahan dan rintihan kesedihan atas dampak korupsi melalui karya mereka,” kata Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Saut Situmorang, dalam Konferensi Pers di Gedung Merah Putih KPK, Senin, 13 Agustus 2018.

Seperti dua tahun sebelumnya, Saut akan menjadi salah satu tim juri yang akan berkolaborasi dengan juri dari kalangan musisi. Tahun ini, yang akan menjadi juri adalah Robi Navicula.

Pada tahun ketiga ini, KPK mengemas Festival Lagu SAKSI dalam bentuk baru. KPK tidak menggelar audisi regional di beberapa kota, melainkan langsung melalui proses pengumpulan karya ke kanal kpk dan langsung dilakukan penjurian di babak penyisihan untuk memilih 9 karya terbaik yang akan dihadirkan ke Jakarta dalam Final Festival Lagu SAKSI sekaligus malam penghargaan bagi juara nasional.

Sebagai pre-event dilaksanakan program Klinik Musik Antikorupsi di 9 kota Besar: Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Bali, Surabaya, Makassar, Medan, Balikpapan, dan Cirebon. Program ini berupa diskusi, belajar membuat lirik lagu dengan pesan antikorupsi dan jamming session dengan narasumber dan peserta.

Tim juri mulai menerima karya dari masyarakat sejak 15 Juli hingga 15 Oktober mendatang. Masyarakat bisa mendaftar dengan mengunduh formulir di kanal.kpk.go.id/saksi kemudian mengirimkan karyanya ke kami di Gedung Merah Putih KPK.

Kemudian juri akan menyaring sembilan karya terbaik melalui babak penyisihan mulai 22-24 Oktober 2018. Sembilan karya terbaik akan diumumkan 26 Oktober 2018 melalui situs kanal.kpk.go.id.

Sebelum babak final pada 30 November 2018, akan ada babak voting melalui web kanalkpk untuk merebutkan juara favorit, sama seperti Festival Lagu SAKSI 2016 dan 2017. Voting akan dilaksanakan pada 15-25 November 2018 di situs kanal.kpk.go.id.  (***)

 

Sumber: Humas KPK_RI.

About rajawalipost

Check Also

Ribuan Warga Lalombi 27November pastikan coblos AnwarReny

RajawaliPost, Donggala – Calon Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) 2024, Dr. Anwar Hafid, M.Si., di hadapan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *