PALU, Rajawalipost – Ketua dewan pembina Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) Akhmad Sumarling, SE, memastikan ikut bursa pemilihan ketua Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Sulteng yang akan dilaksanakan pada tanggal 18-19 Februari 2023 di Kota Luwuk, Kabupaten Banggai.
.
Kepastian Akhmad Sumarling maju di bursa pemilihan ketua KKSS Sulteng, setelah Ia mendatangi sekretariat panitia muswil KKSS Sulteng Jalan Lagarutu No.24 Palu Kecamatan Mantikulore, Rabu siang (15/2-2023).
Kedatangan Akhmad Sumarling bersama rombongan untuk memasukkan berkas
pencalonan ketua dalam muswil ke 4 KKSS itu dan juga menyerahkan kontribusi sebesar Rp. 50 juta.
Akhmad Sumarling mengklaim bahwa saat ini ia merupakan calon kuat karena telah mendapat dukungan dari pemegang hak suara.
“Setelah saya konfirmasi mayoritas BPD dan Pilar menyatakan dukungan, sehingga dengan niat, Bismillah saya maju sebagai ketua untuk membawa perubahan baru,” bebernya.
Sumarling dapat Dukungan Gubernur Sulteng
Kabar ketua dewan pembina SMSI Sulteng maju sebagai kandidat ketua KKSS Sulteng, mendapat apresiasi positif dari Gubernur Sulawesi Tengah Rusdy Mastura yang akrab disapa Cudy itu.
“Achmad Sumarlinh pamit dengan pak gub maju di Muswil KkSS dan pak gub beri apresiasi,” tulis tenaga ahli (TA) Gubernur Cudy, Andono Wibisono Kamis (16/2-2023) via chat di WhatsAppnya.
Menurut TA Gubernur bidang publik relation itu, Gubernur Cudy berharap Muswil KKSS di Banggai dapat melahirkan program afirmatif yang mendukung program pemerintah provinsi Sulawesi Tengah.
“Pak gub berharap Muswil KKSS melahirkan pengurus yang dapat melahirkan program afirmatif yang mendukung program pemprov,”jelas wartawan senior itu.
Kata Andono, Gubernur Cudy menilai Akhmad Sumarling pengusaha muda yang memiliki kepedulian dengan mencalonkan diri di organisasi kemasyarakatan seperti KKSS itu.
“AS, pengusaha muda yg memiliki kepedulian dengan mencalonkan di organisasi kemasyarakatan,” tandasnya (#/Naf)