RajawaliPost – Pengukuhan Relawan Sintuvu BERANI dan orasi politik calon Wakil Gubernur Sulteng, Reny Lamadjido, berlangsung di Desa Dampal, Kecamatan Sirenja, Kabupaten Donggala. Ketua Relawan Sintuvu BERANI, Jayadin, yang juga menjabat sebagai Ketua Panitia, menyatakan komitmennya untuk terus memperjuangkan calon Gubernur Sulteng, Anwar Hafid, meskipun acara ini dihadiri oleh Reny Lamadjido sebagai calon Wakil Gubernur.
Jayadin membentuk Relawan Sintuvu sebagai panggilan hati setelah mengenal sosok Anwar Hafid dan Reny Lamadjido sebagai calon pemimpin yang memiliki pengalaman dalam mengelola pemerintahan. Ia menegaskan, “Jangan ragu untuk mendukung pasangan BERANI, Anwar-Reny. Mereka memiliki pengalaman yang cukup untuk memimpin dan mengelola pemerintahan.”
Setelah pengukuhan Relawan Sintuvu, Reny Lamadjido, yang didampingi oleh Koalisi Partai PKS yang diwakili oleh anggota DPRD Provinsi Sulteng, Takwin, anggota DPRD Provinsi Sulteng dari Partai Demokrat, Marlela, serta Ketua Koalisi BERANI, Ronald, memberikan orasi singkat terkait sembilan program unggulan pasangan BERANI. Mengingat waktu yang terbatas untuk menuju titik kampanye terbatas berikutnya, Reny menyampaikan pesan penting kepada relawan yang baru saja dikukuhkan untuk bekerja lebih masif di lapangan, terutama dalam menyosialisasikan program pasangan BERANI.
Reny juga mengingatkan agar relawan menghindari politik praktis, politik identitas, politik fitnah, dan politik uang dalam kampanye. “Saya ingin mengingatkan kepada seluruh relawan untuk tetap berpegang pada nilai-nilai kebersamaan dan kejujuran. Pilih nomor urut 2 pada 27 November nanti, untuk Anwar-Reny,” tegasnya.